Perhatikan kutipan paragraf berikut!
Tanda-tanda
penyakit koronavirus mudah dikenali. Tanda-tanda itu, di antaranya
hidung meler, badan tak enak, radang tenggorokan ringa. Di samping itu, penderita juga mengalami batuk, sakit kepala, dan sedikit demam yang disertai
menggigil. Penyakit ini bisa menyebabkan gangguan pernafasan, pencernaan, dan
syaraf.
1.
Gagasan
utama paragraf tersebut adalah ...
A.
Ciri-ciri
penyakit koronavirus.
B.
Dampak
penyakit koronavirus.
C.
Segera
temui dokter koronavirus.
D.
Anjuran
penyembuhan secara cepat.
Pada dasarnya banyak cara untuk mengonsumsi Pegagan. Anda bisa mengonsumsi langsung, atau
mengolahnya terlebih dahulu yang hasil akhirnya bisa berupa simplisia kering
untuk dibuat teh celup atau powder sebelum proses kapsulasi. Selain itu, bisa juga melalui proses ekstraksi sebelum kapsulasi. Bahkan
lebih jauh lagi, hasil ekstraksinya bisa diolah menjadi cream, zalf ataupun
lotion untuk produk kosmetika.
2.
Kalimat utama
paragraf di atas terdapat pada kalimat ke….
A.
Pertama
B.
Kedua
C.
Ketiga
D.
Keempat
Bacalah
kedua kutipan berita berikut!
Berita 1
|
Kirab
atlet di Kawasan Senayan diikuti sekitar 500 mantan atlet nasional.
Berkumpulnya para mantan atlet itu untuk memberikan dukungan kepada para
atlet Indonesia yang akan bertarung di SEA Games XXVI. Selain itu, untuk
mengingatkan pemerintah agar mengenang jasa-jasa para mantan atlet. Banyak mantan
atlet yang hidup di bawah garis kemiskinan.
|
Berita 2
|
Hanna Ramadini
juga gagal menyumbangkan poin di nomor tunggal putri. Hanna ditundukkan
Busanan Ongbamrungphan. Hanna sempat
merebut set kedua. Akhirnya dia harus menyerah setelah bermain satu jam
lebih, 17-21, 21-19, 14-21. Wisnu Yuli Prasetyo berhasil memperpanjang nafas
Indonesia dengan mencetak kemenangan atas Khosit Phetpradab.
|
3.
Perbedan
penyajian
kedua kutipan berita tersebut adalah …
A.
berita 1, diawali unsur siapa, berita 2 diawali unsur apa.
B.
berita 1, diawali unsur apa, berita
2 diawali unsur siapa.
C.
berita 1, diawali unsur siapa, berita 2 diawali unsur siapa.
D.
berita 1, diawali unsur dimana, berita 2 diawali unsur siapa.
Perhatikan kutipan berita berikut!
Teks Berita 1
|
Teks Berita 2
|
Setelah
menekan sirine tanda peresmian e-ticketing bus trans Jakarta pada pukul 11.45 Ahok mengajak
hadirin menikmati perjalanan secara gratis. Mereka yang diundang adalah para pejabat Pemprov DKI, Wartawan, Organda, Dewan Transportasi Kota Jakarta. Mereka yang diundang merupakan orang yang
mempunyai pengaruh dalam jalanya transportasi tersebut.
|
Minggu kemarin
Basuki Tjahaya Purnama
atau lebih dikenal Ahok meresmikan diberlakukannya e ticketing bus trans Jakarta. E-Ticketing ini dianggap penting untuk mempercepat mobilitas
masyarakat Jakarta. Peresmian e- ticketing tersebut diharapkan dapat
memperlancar warga DKI dalam bertransportasi.
|
4.
Kesamaan kedua informasi diatas adalah...
A.
Ahok meresmikan e-ticketing bus trans Jakarta
B.
Ahok mengajak para undangan untuk ikut naik bus gandeng
C.
Gubenur DKI naik bus gandeng bersama para wartawan
dan para pejabat penprov
D.
Basuki Tjahaya
Purnama mencanangkan e-ticketing untuk seluruh angkutan di Jakarta.
Perhatikan kutipan biografi berikut
Ki Hajar
Dewantara Lahir di Yogyakarta pada tanggal 2 Mei 1889. Terlahir dengan nama Raden Mas Soewardi Soeryaningrat. Ia
berasal dari lingkungan keluarga kraton Yogyakarta. Raden Mas Soewardi
Soeryaningrat, saat genap berusia 40 tahun menurut hitungan Tahun Caka,
berganti nama menjadi Ki Hadjar Dewantara. Semenjak saat itu, ia tidak lagi
menggunakan gelar kebangsawanan di depan namanya. Hal ini dimaksudkan supaya ia
dapat bebas dekat dengan rakyat, baik secara fisik maupun hatinya.
Setelah
zaman kemedekaan, Ki hajar Dewantara pernah menjabat sebagai Menteri
Pendidikan, Pengajaran dan Kebudayaan yang pertama. Nama Ki Hadjar Dewantara
bukan saja diabadikan sebagai seorang tokoh dan pahlawan pendidikan (bapak
Pendidikan Nasional) yang tanggal kelahirannya 2 Mei dijadikan hari Pendidikan
Nasional, tetapi juga ditetapkan sebagai Pahlawan Pergerakan Nasional melalui
surat keputusan Presiden RI No.305 Tahun 1959, tanggal 28 November 1959.
Penghargaan lain yang diterimanya adalah gelar Doctor Honoris Causa dari
Universitas Gajah Mada pada tahun 1957.
5.
Keistimewaan
dari tokoh di atas adalah….
A.
Berganti nama
dari Raden Mas Soewardi Soeryaningrat menjadi Ki Hadjar Dewantara.
B.
Memiliki
pendidikan tinggi dan sukses membangun taman siswa untuk masyarakat.
C.
Menjadi bapak
pendidikan nasional dan mendapatkan gelar doktor honoris causa dari UGM.
D.
Lahir dan
tinggal di Yogyakarta sehingga Yogyakarta terkenal dengan sebutan Kota
pendidikan.
6. Sifat yang dapat diteladani dari tokoh tersebut
adalah….
A.
Berasal dari
keluarga dan lingkungan keraton
B.
Menjadi menteri
pendidikan, pengajaran, dan kebudayaan.
C.
Tanggal lahirnya
diperingati sebagai hari pendidikan nasional.
D.
Rela
meninggalkan gelar bangsawan agar bisa dekat dengan rakyat.
Perhatikan pengumuman berikut ini
(1) Diberitahukan
bagi seluruh nasabah BRI, bahwa pengundian tabungan Simpedes akan dilaksanakan
pada Minggu, 29 Maret 2015.(2) Seluruh nasabah dimohon agar memeriahkan acara
tersebut. (3) Dapatkan hadiah menarik
dengan total hadiah senilai 1 Milyar Rupiah. (4) Dapatkan pula doorprize untuk
100 orang pengunjung. (5)Untuk tanda masuk gunakan buku tabungan Simpedes anda.
7.
Kalimat fakta
pada iklan di atas ditunjukkan pada kalimat….
A.
(1)
B.
(2)
C.
(3)
D.
(4)
(1)
Dalam rangka
ulang tahun Naga Bonar motor, kami memberikan kesempatan bagi anda untuk
memiliki motor terbaru dengan harga fantastis. (2) Tanpa DP dan cicilan ringan.
(3) syarat KTP, KK, dan foto copy rekening listrik terakhir. (4) Alamat
costumer service kami di Jalan Arjuna Slawi. (5)Ayo jangan ketinggalan,
kesempatan ini hanya berlaku di bulan Maret 2015.
8.
Kalimat opini
pada iklan di atas ditandai pada kalimat nomor….
A.
(1) dan (2)
B.
(2) dan (3)
C.
(3) dan (4)
D.
(4) dan (5)
Perhatikan iklan berikut
Semarak Festival Buku Islam 2014
25 Juni – 25
Agustus 2014
Diikuti 30
penerbit buku Islam pilihan
Dapatkan
discount sampai 70%
|
9.
Maksud iklan di
atas adalah….
A.
Menginformasikan
dan mengajak pembaca untu mengunjungi
pameran buku Islam yang diikuti penerbit buku yang berkualitas.
B.
Pembeli buku
Islam akan mendapatkan discount sebesar 70% untuk semua buku jenis buku saat
pameran berlangsung.
C.
Mengajak pada
pembaca untuk mengikuti kegiatan pameran buku Islam dengan menjual buku dari
penerbit pilihan.
D.
Bagi penerbit
yang telah dipilih akan mendapatkan discount sebesar 70% jika mengikuti pameran
buku Islam
Kitab digital
Al Kubro
Beli 2 dapat 2 (khusus Windows)
Total nilai
7,3 juta cukup bayar 3,9 juta +bonus data 200GB
Konten : Film
Islami Dokumenter, Film kartua anak Islami, Film Harun Yahya, Murotal, E-book
Islami
|
10. Maksud kalimat yang bercetak tebal pada iklan di atas
adalah…
A.
Jika kita
membeli Al Kubro paket windows dua buah maka kita akan menerima sebanyak dua
buah.
B.
Jika kita
membeli Al Kubro paket windows dua buah maka kita akan membayar 3,9 juta saja
dari yang seharusnya 7,3 juta.
C.
Jika kita
membeli Al Kubro paket windows dua buah maka kita akan mendapatkan dengan gratis
paket tersebut.
D.
Jika kita
membeli Al Kubro paket windows 2 buah maka kita akan mendapatkan dua buah
secara cuma-cuma sehingga total yang diterima 4 buah .
Beberapa
wajah ikan koi enak
dilihat, tapi beberapa lagi tidak. Ada koi yang mempunyai hidung bersandar ke
depan, dan sebagian lagi ada yang mancung. Bentuk hidung koi ini, kendati
berbeda, keduanya dianggap kurang bagus. Yang bagus adalah koi dengan bentuk
hidung yang wajar, tidak terlalu menonjol, tapi juga tidak tenggelam dalam
timbunan daging.
Cacat rahang paling menentukan. Boleh jadi cacat ini disebabkan oleh penyakit gill root (akar insang) yang menyerang koi ketika masih kecil. Cacat yang disebabkannya sangat besar pengaruhnya terhadap penilaian koi. Kepala koi menjadi besar dan lebar, dan sangat tidak enak dipandang. Penyakit ini memang mempengaruhi bentuk mulut dan insang.
Cacat rahang paling menentukan. Boleh jadi cacat ini disebabkan oleh penyakit gill root (akar insang) yang menyerang koi ketika masih kecil. Cacat yang disebabkannya sangat besar pengaruhnya terhadap penilaian koi. Kepala koi menjadi besar dan lebar, dan sangat tidak enak dipandang. Penyakit ini memang mempengaruhi bentuk mulut dan insang.
11. Simpulan isi paragraf di atas adalah
A. Ikan koi yang jelek harganya lebih
murah.
B. Ikan koi yang cacat lebih baik
dimusnahkan saja
C. Para peminat ikan koi harus teliti
dalam memilih ikan koi.
D. Ikan koi yang berhidung mancung
termasuk jenis yang bagus.
Perhatikan
grafik berikut!
PRODUKSI
PERTANIAN PROVINSI JAWA TENGAH
TAHUN 2011-2014
Padi
|
kacang
|
Kedelai
|
3000
2500
2000
1500
1000
500
2011 2012 2013 2014
12.
Simpulan
isi grafik tersebut yang paling tepat adalah ...
A.
Produksi
padi selama empat tahun lebih tinggi daripada produksi kacang dan kedelai.
B.
Produksi
kedelai selalu lebih tinggi daripada produksi kacang.
C.
Produksi
jagung selalu paling rendah daripada produksi padi dan kedelai.
D.
Semua
produksi pertanian selalu mengalami peningkatan.
TABEL JADWAL KERETA API
NO
|
NAMA KERETA
|
STASIUN KEBERANGKATAN
|
DI STASIUN TEGAL
|
STASIUN TUJUAN
|
||
DATANG
|
BERANGKAT
|
STASIUN
|
WAKTU
|
|||
1
|
Tegal Arum
|
Tegal
|
06.00
|
06.30
|
Jakarta Kota
|
13.30
|
2
|
Kaligung
|
Tegal
|
04.30
|
05.00
|
Semarang
Poncol
|
08.00
|
3
|
Argo Anggrek
|
Jakarta
|
11.00
|
11.15
|
Semarang
Tawang
|
13.00
|
4
|
Argo Bromo
|
Surabaya
|
07.00
|
07.15
|
Gambir Jakarta
|
09.30
|
5
|
Cirebon
Ekspres
|
Tegal
|
05.30
|
06.00
|
Gambir Jakarta
|
11.00
|
13. Pernyataan yang sesuai dengan isi tabel di atas
adalah….
A.
Terdapat tiga
kereta dengan pemberangkatan awal dari stasiun Tegal.
B.
Kereta api Argo Bromo
merupakan kereta termahal saat ini.
C.
Kereta api yang
berangkat lebih pagi akan datang di stasiun tujuan lebih awal.
D.
Untuk naik
kereta api kita harus membeli tiket terlebih dahulu.
Perhatikan bagan berikut!
Pendaftar
|
Tes Tertulis
|
Tes Kemudi lapangan
|
Tes Kemudi Jalan Raya
|
Foto & Pencetakan SIM
|
Tidak
Lulus
|
Lulus
|
Pendaftaran
|
Pemeriksaan Kesehatan
|
14. Pertanyaan yang sesuai dengan isi
bagan di atas adalah…
A. Berapa polisi yang bertugas dalam
pengurusan SIM?
B. Mengapa pembuatan SIM harus
mengikuti beberapa tes?
C. Apa yang harus dilakukan setelah
pendaftar mengikuti tes tertulis?
D. Apakah diperbolehkan pendaftar tidak
melalui tahapan yang seharusnya?
Perhatikan denah berikut!
15. Perjalanan
yang paling dekat dari tempat
berkumpulnya calon penonton ke lokasi pertunjukan adalah ....
A. Masuk
Jalan Jeruk belok ke timursampai pertigaan belok ke selatan menuju Jalan Tomat terus masuk ke lokasi
melalui Jalan Nanas.
B. Masuk
Jalan Jeruk belok ke utarasampai perempatan belok ke barat melintasi Jalan Duku dan lurus sampai Jalan.
Melon belok ke kiri sampai pertigaan belok ke kanan masuk Jalan Nangka.
C. Melewati
Jalan Jeruk belok ke utara sampai Jalan
Duren kanan melewati Jalan Duku terus menuju Jalan Nangka.
D. Melewati
Jalan Jeruk belok ke selatan lurus pertigaan belok ke kanan melintas Jalan
Tomat belok ke kiri menuju Jalan Melon belok ke kanan Jalan Nangka.
Perumnas
|
Kampus
|
16. Berdasarkan denah di atas, letak Graha Budaya yang
tepat adalah….
A.
Di
Jalan Basuki Rahmat sebelah utara Perumnas
B.
Di
Jalan Gatot Subroto di sebelah selatan Kampus
C.
Di
JalanAkhmad Dahlan di sebelah Barat Perumnas
D.
Di
Jalan Basuki Rahmat di dekat jalan Gatot Subroto
Perhatikan puisi berikut ini!
Ulah Manusia Jua
Awan
hanya lewat mengejek
tak
mau turun sebagai hujan
atau membuat tanah ini becek
membawa
sejuk dan kesuburan
Hanya
panas terik matahari
memanggang
debu setiap hari
hutan
hilang, burung pun musnah
tanah
... gersang tandus terpecah.
17. Tema puisi di atas adalah….
A.
Ulah
Manusia Jua
B.
Kegersangan
C.
Keindahan
D.
Kesunyian
18. Larik pertama dan kedua pada bait kedua puisi di atas
memiliki citraan….
A.
Penglihatan
B.
Perabaan
C.
Pendengaran
D.
Perasaan
SAHABAT
Di keheningan
malam ini
Kucoba hayati
irama detak jantungku
Karena
tenggelamnya perahu persahabatan
Sejak
kepergianmu pahit hidupku
19.
Amanat
pada puisi tersebut adalah ...
A. Hayatilah
irama detak jantung semua orang!
B.
Bangkitkan perahu yang sudah tenggelam!
C. Renungkanlah
setiap kejadian yang dialami!
D. Rebutlah
kehidupan supaya tidak tersa pahit!
20. kalimat bermajas pada kutipan puisi di atas terdapat
pada larik ke…
A.
(1)
B.
(2)
C.
(3)
D.
(4)
Perhatikan penggalan cerpen berikut!
Pak
Bakri, yang dikenal sebagai nelayan terkaya di desa itu juga menderita akibat
datangnya angin kencang selama dua bulan berturut-turut. Sebagai juragan
nelayan, ia merasa kehilangan pendapatan. Apalagi setelah datangnya penyakit
yang misterius menyerang sebagian besar penduduk. Bu Bakri sudah dua minggu
tidak bisa turun dari tempat tidurnya. Tubuhnya terasa kaku, seakan-akan mati.
Pak Bakri telah menjual dua perahu motornya. Jika tidak, mana mungkin ia bisa
membayar utangnya pada bank. Padahal sudah waktunya ia harus membayar cicilan
utangnya. Belum lagi biaya pengobatan ke dokter dan ke dukun akibat penyakit
yang diderita Bu Bakri. Pada saat itu Pak Bakri mulai merasakan betapa besarnya
kesalahan yang telah diperbuatnya kepada penduduk. Ia yang selama ini suka
mencela dan melecehkan penduduk yang miskin, merasa berdosa. Manol yang selama
ini dimanjakan, terasa tidak lagi dipedulikan. Kesusahan keluarga itu terasa
sangat menyiksanya.
21. Bukti
watak pak Bakri pencela adalah....
A.
Ia yang selama ini suka mencela dan
melecehkan penduduk yang miskin, merasa berdosa.
B.
Manol yang selama ini dimanjakan, terasa
tidak lagi dipedulikan.
C.
Pada saat itu Pak Bakri mulai merasakan
betapa besarnya kesalahan yang telah diperbuatnya kepada penduduk.
D.
Pak Bakri, yang dikenal sebagai nelayan
terkaya di desa itu juga menderita.
22. Watak pak Bakri di atas diungkapkan dengan cara….
A.
Dialog
tokoh
B.
Dialog
antartokoh.
C.
Jalan
pikiran dan lingkungan tokoh
D.
Disebutkan
secara langsung oleh pengarang
Kutipan novel 1
Sudah tiga kali minggu ini
Mak
Cik minjam beras.
Keluarga kami orang miskin
tapi Mak
Cik lebih tak beruntung. Ia
tak berdaya karena tak lagi dipedulikan suaminya. Ia hanya bisa melahirkan
anak-anak perempuan itu. Ibuku hanya bisa membantu sekadarnya yang
mungkin tidak mencukupi pula.
Kutipan novel 2
Bukan hanya satu bulan,
tetapi 2 bulan kemudian kami berdua datang lagi mengunjungi Taksu di tempat
kosnya. Sekali ini kami tidak muncul dengan tangan kosong. Istri saya membawa
kerupuk ikan kegemaran Taksu. Saya sendiri membawa sebuah laptop baru yang
paling canggih sebagai kejutan buatnya.
23. Perbedaan latar sosial kedua kutipan novel di atas
adalah…
A. Kutipan
Novel 1 latar sosial orang mampu
Kutipan Novel 2 latar sosial orang miskin
B. Kutipan Novel 1 latar sosial orang miskin
Kutipan Novel 2 latar sosial orang kaya
C. Kutipan Novel 1 latar sosial anak jalanan
Kutipan Novel 2 latar sosial pendidikan
D. Kutipan Novel 1 latar sosial pendidikan
Kutipan Novel 2 latar sosial anak jalanan
Perhatikan kutipan novel
berikut!
”Untung
sudah sampai rumah” seruku, ”Elly lapar.”
”Manis
betul kamu, El, mau buru-buru pulang sebelum pesta ulang tahun selesai,” sambut
ibu ketika Elly pulang.
”Kan
pesan Mama, jangan larut-larut pulang. Lalu papa menjemput. Kasian Papa kalau
harus menunggu lama. Papa sudah capek ya, Pap?” aku merajuk.
”Mandi
dulu, Pap! Air hangat sudah tersedia,” kata ibu.
”Ya,
rasanya kotor benar badanku.”
Beberapa
menit berikutnya kami sudah berada di meja makan untuk makan bersama.
”Lihat,
Mah, anakmu!” kata ayah ketika kami sedang makan.
”Tadi,
katanya tidak enak badan. Tapi, lihat lahapnya! Seperti kelaparan dua hari
saja.”
”Tadi
siang Elly pusing, jadi makan hanya sedikit. Di rumah Wiwin hanya makan lemper.
Sekarang betul-betul lapar.
24. Tindakan terpuji dari tokoh Eli pada cerita di atas
adalah….
A.
Menuruti
pesan orang tua
B.
Makan
seperti orang kelaparan
C.
Memasakkan
air hangat untuk ayahnya.
D.
Buru-buru
pulang sebelum pesta ulang tahun selesai.
Kutipan novel 1
Mendengar perkataan dan
pantun Samsul ini, terdiamlah Nurbaya, sambil menundukkan kepalanya, tidak
berkata sejurus lamanya, sebagai malu rasanya ia akan membukakan rahasia
hatinya. Samsul menghampiri Nurbaya, lalu bertanya perlahan-lahan dengan
mendekatkan kepalanya kepada Nurbaya, “Sudikah Engkau kelak menjadi istriku
apabila aku berpangkat dokter?” Masakan tak sudi, sahut Nurbaya perlahan-lahan,
sebagai takut mengeluarkan perkataan ini.
Kutipan novel 2
Pada mata Maria nampak
kepadanya berlinang air mata dan mesra meminta, menggetarkan suaranya untuk
pertama kali seumur hidupnya,”Maria, Maria tahukah Engkau saya cinta kepadamu?”
Badan Maria jatuh ke tangan
Yusuf dan seraya menengadah dengan pandangan penyerahan, keluar dari mulutnya
bisik lesu hampir hampir tiada kedengaran, “Lama benar Engkau menyuruh saya
menanti katamu...”
25. Perbedaan ciri bahasa pada kedua kutipan novel di atas
adalah…
Kutipan 1
|
Kutipan 2
|
|
A.
|
Bahasanya sudah mengarah pada bahasa Indonesia
|
Menggunakan bahasa
Melayu
|
B.
|
Bahasanya dipengaruhi bahasa Melayu
|
Bahasanya sudah mengarah pada bahasa Indonesia
|
C.
|
Bahasa yang digunakan dicampur bahasa daerah
|
Bahasanya di pengaruhi bahasa melayu
|
D.
|
Bahasa yang digunakan bahasa modern
|
Bahasanya sudah mengarah pada bahasa Indonesia
|
Melalui
gedung pencakar langit, Sarkim melihat wajah Jakarta. Dari lantai sembilan
gedung itu, Sarkim memandangi aneka lampu neon warna-warni: merah, kuning,
hijau, biru yang memancar di gedung-gedung perkantoran, hotel dan tempat-tempat
hiburan. wajahnya agak menegang ketika matanya tertumbuk di Puncak Monas.
”Hmmm
... andaikan aku bisa mengambil emas itu ... ya emas itu ... yang teronggok di
Puncak Tugu Monas itu ...!” Sarkim mulai membatin.
(Sarkim
karya S.P.)
26. Setting tempat dan waktu penggalan cerita di atas
adalah….
A.
Jakarta
pada malam hari
B.
Di
puncak Monas pada saat senja
C.
Di
sebuah gedung pada malam hari
D.
Di
gedung perkantoran pada siang hari
Perhatikan kutipan drama
berikut ini!
Besoknya
Lupus bangun pagi-pagi dan langsung dandan rapi jali. Rambutnya disisir keren
dan dibelah dua: satu ke depan, satu ke belakang.
(1)
Mami : Pus, mandi dulu dong. Masa bangun
tidur nyisir sih!
(2)
Lupus : (seraya menuju kamar mandi) Eh,
iya. Udah gak sabar pengen ketemu Bu Guru baru.
(3)
Mami : Jangan lupa shalat subuh!
(4)
Lupus : Iya, Mi!
(5)
Mami : Itu seprei, bukan anduk! Jangan
dibawa ke kamar mandi!
(6)
Lupus : Eh, iya, sori-sori!
(7) Mami :
(geleng-geleng
ngeliat kelakuan anak lelakinya)
27. Bukti Latar penggalan drama rumah ditunjukkan pada
dialog nomor….
A. (1) dan (3)
B. (2) dan (4)
C. (3) dan (5)
D. (2) dan (5)
(1) Saman :Akibat dari kelambatan
bertindak itu
sehingga peristiwa yang terjadi seminggu lalu berulang kembali.
(2) Kasmo : Hem, selalu Pak Carik yang masih
ragu-ragu bertindak.
(3) Jagabaya :
Tapi bukan berarti Pak Carik harus dicurigai.
(4) Jagatirta :
Lho,
kok Pak Carik yang dicurigai.
(5) Kasmo : bukan curiga,
Cuma pak carik harusnya bertindak tegas.
(6) Saman : Sudahlah, kita lihat saja nanti.
Bagaimana sikap dan tindakan Pak Carik. Kan begitu, Mo?
(7) Kasmo : Ya, kita lihat saja.
28. Latar kutipan drama di atas adalah….
A. Rumah pak carik
B. Rumah pak Lurah
C. Kantor kepala desa
D. Di ruang kerja Jagabaya
29. Konflik yang terdapat pada penggalan drama di atas
adalah….
A.
Pak
carik marah karena dituduh oleh Kasmo
B.
Pak
carik melakukan kesalahan dalam bertindak
C.
Kasmo
menyalahkan tindakan pak carik yang lamban bertindak
D.
Kasmo
bertengkar dengan Jagabaya terkait dengan permasalahan desa
Perhatikan ilustrasi
berikut!
Saat
pengumuman hasil Uji Coba Ujian Nasional
1, 21 Februari 2015
nilai Santi hancur. Dia dinyatakan tidak lulus. Dia sangat merasa
bersalah pada Bapak Ibunya yang telah dengan susah payah membiayai sekolahnya.
30.
Catatan harian yang ditulis Santi sesuai
dengan ilustrasi tersebut adalah….
A. 21
Februari 2015
adalah hari sial bagiku. Ayahku memarahiku karena aku tidak lulus uji coba
ujian nasional.
B. Pada
21 Februari 2015
ini aku berjanji akan rajin belajar agar lulus ujian nasional
C. Aku
merasa bersalah pada ayah ibu. Pada 21 Februari 2015 ini aku akan minta maaf karena
telah berbuat salah.
D. 21
Februari 2015
begitu pilu, betapa
bersalahnya aku pada bapak ibuku. Aku tidak lulus uji coba ujian nasional dengan nilai hancur.
Perhatikan ilustrasi
berikut!
Senin, 9 Maret 2015. Aku sangat gelisah karena tidak
bisa berkutik saat mengerjakan soal try
out UN. Rencanaku untuk meminta bantuan pada Rudi gagal total karena aku
duduk di bangku depan dan pengawas tampak disiplin. Padahal aku tidak belajar
dengan maksimal semalam. (…)
31. Kalimat yang tepat untuk melengkapi catatan harian di
atas adalah….
A. Tapi yah sudahlah, ini kan baru try out. Jadi tidak perlu bersedih.
B. Aku harus belajar giat lagi agar tidak terulang
peristiwa ini.
C. Aduh…. Mati aku. Gimana dong hasil try outku.
D. Sungguh sial, pengawas try outnya sok disiplin.
Perhatikan ilustrasi berikut!
Anto selaku ketua OSIS akan mengadakan acara rapat
mendadak. Untuk keperluan pembentukan panitia perpisahan. Dia
tidak sempat menulis surat undangan . Oleh karena itu dia menulis pesan
singkat.
32.
Memo yang tepat untuk ilustrasi di atas
adalah...
A. Seluruh panitia perpisahan, mohon datang untuk rapat
pengurus OSIS.
B. Mohon datang dalam rapat pengurus OSIS besok setelah
pulang sekolah di ruang OSIS untuk membahas rencana pelaksanaan perpisahan.
C. Bagi seluruh anggota OSIS, mohon agar datang pada
rapat OSIS besok setelah pulang sekolah di ruang OSIS untuk rapat pembentukan
panitia perpisahan..
D. Mohon seluruh pengurus OSIS datang di ruang OSIS untuk
rapat pembentukan panitia perpisahan.
Segera
bentuk bentuk tim pengurus OSIS untuk mengikuti lomba mendesain majalah dinding
tingkat kabupaten.
33. Pesan singkat di atas agar lebih informatif perlu
dilakukan perbaikan menjadi….
A. Dimohon agar pengurus OSIS membentuk tim untuk
mengikuti lomba mendesain majalah dinding tingkat kabupaten.
B. Mohon pembina OSIS agar membentuk pengurus OSIS yang
baru untuk mengikuti lomba mendesain majalah dinding tingkat kabupaten.
C. Segera pengurus OSIS mendaftarkan diri untuk mengikuti
lomba mendesain majalah dinding tingkat kabupaten.
D. Dimohon seluruh anggota OSIS bergabung dalam tim untuk
mengikuti lomba mendesain majalah dinding tingkat kabupaten.
Perhatikan kalimat laporan kegiatan berikut!
1) Dengan
melibatkan banyak orang, kegiatan
dapat terlaksana dengan meriah.
2) Berdasar hal tersebut, OSIS SMP Negeri 2 Bojong mengadakan lomba lari jarak jauh atau maraton.
3) Dalam rangka memperingati hari
Kemerdekaan RI, pemerintah daerah mengharapkan setiap instansi melaksanakan kegiatan yang positif ,
4) Kegiatn
tersebut diharapkan dapat diikuti oleh banyak orang.
34. Susunan kalimat laporan yang
sisitematis menjadi bagian pendahuluan ( latar belakang) adalah...
A.
1-2-3-4
B. 2-3-4-1
C. 3-4-1-2
D. 4-3-2-1
Perhatikan
ilustrasi berikut!
Peringatan hari Sumpah Pemuda di SMP Tunas Muda tahun ini
diisi dengan berbagai kegiatan. Kegiatan tersebut antara lain perlombaan bidang
seni dan pertandingan olah
raga. Dalam bidang seni dilombakan
seni lukis, seni suara dan seni tari.
Dalam bidang olahraga diisi dengan pertandingan sepak bola, bola basket, bola
voli dan bulu tangkis. Masing-masing mata lomba disiapkan hadiah untuk juara
I,II dan III.
35. Judul yang tepat untuk laporan
tersebut adalah...
A. Laporan Kegiatan SMP Tunas Muda
Tahun 2014
B. Lomba Memperingati HUT Sumpah Pemuda
Tahun Ini.
C. Laporan Kegiatan Memperingati Hari
Sumpah Pemuda.
D. Pertandingan Memperebutkan Juara
dalam HUT Sumpah Pemuda.
Perhatikan
data Kegiatan berikut!
Jenis kegiatan :
Lomba kreativitas Seni Siswa
Tempat :
SMP Negeri 2 Bojong
Waktu :
2-4 Maret 2015
Pemenang :
Bidang Seni
|
Juara 1
|
Juara 2
|
Juara 3
|
Seni Rupa
|
Nila Silvia (IX B)
|
Sholawati (VIII A)
|
Deniar (VIII C)
|
Seni Musik
|
Armanto (VIII A)
|
Denada (IX C)
|
Gitawati (VII B)
|
Seni Tari
|
IX C
|
VIII B
|
VIII A
|
36. Laporan yang sesuai dengan data di atas adalah….
A. Dalam rangka pelaksanaan kegiatan tengah semester II
tahun pelajaran 2014/2015, SMP Negeri 2 Bojong akan menyelenggarakan kegiatan
Lomba kreativitas seni siswa. Lomba akan dilaksanakan pada 2-4 Maret 2015.
Adapun pemenang lomba tersebut sebagai berikut: untuk bidang seni rupa juara
pertama diraih oleh Nilai Silvia (IXB), juara kedua Sholawati (VIII A), dan
juara ketiga Deniar (VIII C). untuk bidang Seni Musik, juara pertama diraih
oleh Armanto (VIII A), juara kedua Denada (IX C), dan juara ketiga Gitawati (VII
B), untuk bidang seni tari, juara pertama diraih oleh IX C, juara kedua VIII B,
dan juara ketiga VIII A.
B. Dalam rangka pelaksanaan kegiatan tengah semester II
tahun pelajaran 2014/2015, SMP Negeri 2 Bojong telah menyelenggarakan kegiatan
Lomba kreativitas seni siswa. Lomba dilaksanakan pada 2-4 Maret 2015. Adapun
pemenang lomba tersebut sebagai berikut: untuk bidang seni rupa juara pertama
diraih oleh Nilai Silvia (IXB), juara kedua Sholawati (VIII A), dan juara
ketiga Deniar (VIII C). untuk bidang Seni Musik, juara pertama diraih oleh
Armanto (VIII A), juara kedua Denada (IX C), dan juara ketiga Gitawati (VII B),
untuk bidang seni tari, juara pertama diraih oleh IX C, juara kedua VIII B, dan
juara ketiga VIII A.
C. Dalam rangka pelaksanaan kegiatan tengah semester II
tahun pelajaran 2014/2015, SMP Negeri 2 Bojong berencana menyelenggarakan
kegiatan Lomba kreativitas seni siswa. Lomba dilaksanakan pada 2-4 Maret 2015.
Adapun pemenang lomba tersebut sebagai berikut: untuk bidang seni rupa juara
pertama diraih oleh Nilai Silvia (IXB), juara kedua Sholawati (VIII A), dan
juara ketiga Deniar (VIII C). untuk bidang Seni Musik, juara pertama diraih
oleh Armanto (VIII A), juara kedua Denada (IX C), dan juara ketiga Gitawati
(VII B), untuk bidang seni tari, juara pertama diraih oleh IX C, juara kedua
VIII B, dan juara ketiga VIII A.
D. Dalam rangka pelaksanaan kegiatan tengah semester II
tahun pelajaran 2014/2015, SMP Negeri 2 Bojong telah menyelenggarakan kegiatan
Lomba kreativitas seni siswa. Lomba dilaksanakan pada 2-4 Maret 2015. Adapun
pemenang lomba tersebut sebagai berikut: untuk bidang seni rupa juara pertama
diraih oleh Nilai Silvia (IXB), juara kedua Sholawati (VIII A), dan juara
ketiga Deniar (VIII C). untuk bidang Seni Musik, juara pertama diraih oleh IX
C, juara kedua VIII B, dan juara ketiga VIII A. Untuk bidang seni tari, juara
pertama diraih oleh Armanto (VIII A), juara kedua Denada (IX C), dan juara
ketiga Gitawati (VII B)
Perhatikan
ilustrasi berikut!
SMP Karang Indah
akan mengadakan bakti sosial dengan membantu warga di sekitar sekolah untuk
membersihkan lingkungan warga yang habis dilanda banjir. Para siswa
diharuskan membawa alat kerja bakti.
|
37. Bagian isi pengumuman yang tepat berdasarkan ilustrasi
tersebut adalah ...
A.
Dalam rangka bakti sosial pada warga sekitar yang mengalami musibah banjir,
diharapkan para siswa SMP Karang Indah membawa alat kerja bakti. Kegiatan
dilaksanakan pk. 08.00, harap datang tepat waktu.
B.
Dalam rangka bakti sosial pada warga
yang mengalami musibah banjir, diharapkan para siswa membawa alat kerja
bakti untuk membantu warga. Kegiatan dilaksanakan pk. 08.00, harap tepat waktu.
C.
Dalam rangka bakti sosial SMP Karang Indah berharap para siswa membantu
warga yang terkena musibah banjir. Kegiatan dilaksanakan pk. 08.00, harap tepat
waktu.
D.
Dalam rangka bakti sosial pada warga sekitar, SMP Karang Indah mengajak
para siswa membawa alat kerja bakti. Kegiatan dilaksanakan pk. 08.00.
Perhatikan data buku berikut!
Judul Buku :
|
Semerbak di Bandung Raya
|
Keunggulan :
|
Isi menggambarkan pengetahuan penulis tentang Bandung.
|
Kelemahan :
|
Penjilidan kurang bagus, mudah lepas.
|
38.
Paragraf resensi yang tepat berdasarkan data tersebut
adalah ...
A.
Buku
yang berisi seluk-beluk Kota Bandung ini penjilidannya kurang bagus sehingga
mudah lepas. Setiap dibuka, halaman demi halaman terlepas. Inilah yang membuat
buku ini kurang diminati
B.
Buku
ini menggambarkan penulisnya, mengetahui Kota Bandung, tidak hanya dari tata
letak kota, tetapi juga dari sisi sosiologis. Kemudian diceritakan pada
pembaca. Hal ini membuat buku ini menjadi menarik.
C.
Buku
berjudul Semerbak di Bandung Raya ini berisi
seluk-beluk Kota Bandung. Dengan penjilidan yang kurang bagus membuat
buku ini mudah lepas. Hal ini menambah kurang minatnya orang untuk memiliki
buku ini.
D.
Buku
berjudul Semerbak di Bandung Raya ini memang menarik. Penulisnya, tampak banyak
mengetahui seluk-beluk Kota Bandung, tidak hanya dari sisi tata letak kota,
tetapi juga dari sisi sosiologis. Sayang penjilidan buku ini kurang bagus
sehingga mudah lepas.
Perhatikan
kutipan resensi berikut!
Mungungkapkan
Misteri Otak Tengah, Judul buku ini sangat tepat sebagai isi yang dikandungnya.
Dimulai dari penjelasan anatomi otak secara menyeluruh sampai pembahasan cara
membentuk generasi cerdas dan kreatif. Buku karya dari dr.Arman Yuri Saldi S.
Dengan volume 100 halaman buku ini mulai beredar tahun 2010. (….) Buku ini
sangat baik sekali dibaca oleh kita yang ingin mempertajam kemampuan otak
tengah.
39. Isian yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang dari
resensi di atas adalah…
A. Bahasa yang komunikatif disertai dengan ilustrasi yang
menarik rasanya sudah cukup menunjukkan kualitas buku ini meskipun beberapa
ilustasi tercetak terbalik.
B. Tuntutan bagaimana cara mengoptimalisasikan kemampuan
otak tengah kita semuanya dikupas dalam buku ini.
C. Rasanya takkan cukup kata-kata mengulas otak tengah
yang ternyata memiliki kemampuan yang luar biasa tersebut.
D. Sayangnya buku ini tidak disertai ilustrasi yang
memadai. Di samping itu bahasa yang digunakan pun sangat membingungkan.
Perhatikan
surat berikut!
Untuk
Adikku Toni
di Surabaya
Halo Ton! [ . . . ] Semoga kamu selalu
dalam keadaan sehat wal afiat tak kurang suatu apa. Aku dan keluarga di Jakarta
juga tak beda denganmu selalu dalam keadaan sehat wal afiat. Oh, ya bagaimana
dengan kuliahmu? Lancar dan tak ada masalah kan? ....
40.
Kalimat
yang tepat untuk melengkapi surat tersebut adalah ....
A.
Beritamu
selalu aku tunggu-tunggu.
B.
Bagaimana
kabarmu, di Surabaya?
C.
Mengapa
kamu tak memberi kabar?
D.
Apa
saja pekerjaanmu di Surabaya?
Perhatikan kutipan
surat berikut!
Hallo
Yani! Bagaimana keadaanmu? Aku di sini selalu sehat-sehat saja. Aku berharap
keadaanmu juga demikian. Aku sudah kangen sama kamu. Kapan kita bisa
bermain-main seperti dulu lagi?
[ ... . ]
|
41.
Kalimat penutup surat tersebut yang
tepat adalah ...
A. Demikian
surat yang dapat saya sampaikan, atas kerja samanya saya mengucapkan terima
kasih.
B. Sampai
di sini dulu ya Yan, lain kali kita sambung lagi. Salam buat teman-teman di sana.
C. Sekian
informasi yang dapat saya sampaikan, terima kasih atas perhatiannya.
D. Aku
sudah kangen dengan teman-teman terutama si Wati centil itu.
Perhatikan
kutipan surat berikut!
Sehubungan dengan rencana kegiatan tersebut, kami
bermaksud meminjam aula sekolah.
....
|
42. Bagian penutup surat tersebut yang tepat adalah ...
A.
Atas perhatian Bapak, kami sampaikan terima kasih. Semoga bermanfaat bagi
kami.
B.
Terima kasih atas kesediaan Bapak meminjamkan aula untuk kegiatan tersebut.
C.
Terima kasih kami sampaikan atas pinjaman aula yang kami minta.
D.
Atas pinjaman aulanya kami ucapkan banyak terima kasih.
Perhatikan
ilustrasi berikut!
Ujian Nasional sudah dekat. Agar orang tua siswa ikut
mengawasi putra-putrinya belajar, sekolah mengirimkan surat pemberitahuan
tentang pelaksanaan ujian nasional.
43. Pembuka dan isi surat yang paling tepat ditulis
sekolah adalah….
A. Dalam rangka menyukseskan kelulusan, kami
memberitahukan bahwa ujian nasional tahun pelajaran 2014/2015 akan dilaksanakan
pada tanggal 4-7 Mei 2015.
B. Dalam rangka menghadapi pelaksanaan ujian nasional,
kami informasikan bahwa ujian nasional tahun pelajaran 2014/2015 akan
dilaksanakan pada tanggal 4-7 Mei 2015.
C. Dalam rangka menyukseskan Ujian Nasional, kami
nyampaikan bahwa ujian nasional tahun pelajaran 2014/2015 akan segera
dilaksanakan dalam waktu dekat.
D. Dalam rangka kegiatan akhir tahun, kami memberitahukan
bahwa ujian nasional tahun pelajaran 2014/2015 akan segera dilaksanakan
dilaksanakan.
Perhatikan ilustrasi berikut!
Sejak
penerimaan siswa baru SMP Fathan Mubin, suasana tempat parkir di halaman
sekolah dipadati kendaraan sepeda motor maupun mobil. Tidak ada larangan bagi
siswa pembawa sepeda motor oleh sekolah. Hal ini menyebabkan siswa SMP Fathan
Mubin rata-rata membawa motornya ke sekolah. Dan hal itu sangat mengganggu
perjalanan menuju ruang kelas.
44.
Surat
pembaca yang tepat berdasarkan ilustrasi tersebut adalah …
A.
Setidaknya
sejak awal, pihak sekolah membuat peraturan larangan membawa sepeda motor ke
sekolah bagi siswa.
B.
Kami
minta pihak berwajib menindak tegas siswa yang menggunakan sepeda motor, karena
mereka belum cukup umur.
C.
Kami
minta pihak sekolah membicarakan hal ini, agar tidak terjadi penumpukan
kendaraan di halaman sekolah. Apalagi, usia anak SMP sebenarnya belum boleh
mengendarai sepeda motor.
D.
Setidaknya
pihak sekolah menyediakan tempat parkir di tempat lain yang lebih layak dan
perlu adanya penjagaan kendaraan ditempat parkir agar terhindar dari bahaya
pencurian.
Bacalah teks berikut!
Daun pandan dapat memberikan warna
pada masakan, biasanya dengan cara mengaluskan dan mengambil airnya. Makanan
yang biasanya menggunakan daun ini, di antaranya: serabi, kue talam, kue dadar
gulung, dll.
Di samping itu, daun pandan dapat memberikan aroma khas pada
masakan. Untuk memberikan aroma ini bisa dengan cara menggunakannya sebagai
pembungkus atau mencampurkannya ke dalam masakan.
45.
Rangkuman
bacaan tersebut yang tepat adalah…
A. Daun pandan dapat memberikan warna dan aroma
pada masakan.
B. Daun pandan dapat memberikan warna pada semua
masakan
C. Daun pandan dapat digunakan sebagai pembungkus
masakan
D. Air daun pandan dapat memberikan warna pada
masakan.
Perhatikan
ilustrasi berikut!
Tawuran antarpelajar
terjadi di jalan raya Bogor, 5 November 2012 sekitar pukul 14.00. Tawuran
dipicu akibat saling mengejek, namun tidak ada korban jiwa dalam tawuran
tersebut. Polisi dengan sigap mampu membubarkan aksi para pelajar.
46.
Paragraf
berita yang diawali unsur bagaimana dengan isi sama sesuai
ilustrasi adalah….
A.
Bogor, 5 November 2012 sekitar pukul
14.00 terjadi tawuran
antarpelajar terjadi di jalan raya. Tawuran dipicu akibat saling mengejek,
namun tidak ada korban jiwa dalam tawuran tersebut. Polisi dengan sigap mampu
membubarkan aksi para pelajar.
B.
Polisi dengan sigap mampu membubarkan
aksi para pelajar yang
melakukan tawuran di jalan raya Bogor, 5 November 2012 sekitar
pukul 14.00. Tawuran dipicu akibat saling mengejek, namun tidak ada korban jiwa
dalam tawuran tersebut.
C.
Tawuran antarpelajar yang dipicu akibat saling
mengejek, terjadi di jalan raya Bogor, 5 November 2012 sekitar pukul 14.00. Namun tidak ada korban jiwa dalam
tawuran tersebut. Polisi dengan sigap mampu membubarkan aksi para pelajar.
D.
Tawuran antar pelajar terjadi di jalan
raya Bogor, 5 November 2012 sekitar pukul 14.00. Polisi dengan sigap mampu
membubarkan aksi para pelajar.Tawuran dipicu akibat saling mengejek, namun
tidak ada korban jiwa dalam tawuran tersebut.
Perhatikan ilustrasi berikut!
Pengurus OSIS baru
periode 2012- 2013 SMP Bina Siswa telah dilantik oleh Kepala Sekolah
bertepatan dengan peringatan hari Pahlawan pada upacara bendera di halaman
sekolah. Pelantikan tersebut disaksikan oleh Kepala Bidang SMP dari Dinas
Pendidikan Kabupaten pada hari Sabtu, 10 November 2012. Pengurus OSIS
tersebut adalah para siswa terpilih dan yang telah lolos mengikuti kegiatan
Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDK). Mereka akan mengemban tugas mulia
memajukan sekolah.
|
47. Paragraf
teks berita yang tepat sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah...
A.
Sabtu (10/10) Kepala Bidang SMP
Kabupaten telah melantik pengurus OSIS baru SMP Bina Siswa bertepatan dengan
peringatan hari Pahlawan. Pelantikan pengurus OSIS disaksikan oleh Kepala
Sekolah dan seluruh warga sekolah.
B.
Kepala SMP Bina Siswa telah berhasil
melantik kepengurusan OSIS SMP Bina Siswa pada peringatan hari Pahlawan, Sabtu
10 November 2012. Pengurus OSIS tersebut telah melalui proses panjang dan lolos
LDK. Mereka akan mengemban tugas berat sekolah.
C.
Sabtu (10/10) Kepala SMP Bina Siswa
telah melantik pengurus OSIS yang baru periode tahun 2012- 2013. Pelantikan
disaksikan oleh Kepala Bidang SMP dari Kabupaten. Pengurus OSIS adalah para
siswa terpilih dan telah lolos mengikuti kegiatan LDK yang akan mengemban tugas
mulia memajukan sekolah.
D.
Sabtu (10/10) Kepala SMP Bina Siswa dan Kepala Bidang SMP
Kabupaten telah melantik pengurus OSIS baru SMP Bina Siswa bertepatan dengan
peringatan hari Pahlawan. Pelantikan pengurus OSIS disaksikan oleh seluruh
warga sekolah. Pengurus OSIS tersebut akan mengemban tugas mulia.
Bacalah ilustrasi berikut!
Di SMP Karya Ibu sedang
digalakkan penghijauan. Setiap siswa dianjurkan menanam satu pohon, selanjutnya
agar siswa merawat tanaman tersebut.
48.
Slogan
yang tepat sesuai ilustrasi tersebut adalah ….
A.
Siswa
peduli lingkungan hijau, sekolah makin memukau
B.
Lingkungan
sekolah hijau, siswa tak perlu dipantau
C.
Tanaman
hijau, burung berkicau, siswa tak kacau
D.
Tanaman
sekolah subur, siswa belajar akur
Perhatikan slogan berikut ini!
Lingkungan aman, hiduppun bahagia
49. Agar memiliki rima yang baik, slogan di atas
diperbaiki menjadi….
A. Lingkungan aman, hiduppun Nyaman
B. Lingkungan aman, hiduppun senang
C. Lingkungan aman, hiduppun mapan
D. Lingkungan aman, hiduppun rentan
P. Rudi berminat menjual tanahnya yang berlokasi di
jalan Raya Bogor seluas 300 m2 dengan harga 500 juta. Tanah tersebut
sudah bersertifikat, yang berminat agar menghubungi 081325250175
50.
Iklan
baris yang tepat berdasarkan ilustrasi tersebut adalah ….
A.
Djl
tnh, 500 jt, SHM, Lks jln ry Bgr, 081325250175
B.
Djl
tnh, 300 m2, lks jln ry Bgr, SHM, 500jt, hub. P.Rudi
C.
Djl
tnh, 500 jt, 300 m2, Lks jln ry Bgr, hub. 081325250175
D.
Djl
tnh, 300 m2, Lks jln ry Bgr, SHM, 500jt, hub 081325250175
Perhatikan
petunjuk berikut!
Petunjuk membuat obat kaki
terkilir.
(1)
Rendam
3 sendok beras selama 15 mnt.
(2)
Kupas
sepongkol jahe dan kencur. Cuci bersih bahan tersebut.
(3)
[
....]
(4)
Tambahkan
sedikit air untuk mempermudah menghaluskannya.
(5)
[
....]
(6)
Ikat
dengan kain kasa supaya tidak lepas dan biarkan semalaman.
(7)
Ulangi
sampai rasa nyeri hilang.
51.
Kalimat
yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang tersebut adalah ... .
A.
|
(4)
|
Haluskan semua bahan.
|
|
(6)
|
Tempelkan ramuan tadi
pada kaki atau tangan yang terkilir.
|
B.
|
(4)
|
Rebus semua bahan
dalam panci.
|
|
(6)
|
Tempelkan ramuan
tersebut pada kaki atau tangan yang terkilir.
|
C.
|
(4)
|
Parut semua bahan.
|
|
(6)
|
Oleskan ramuan
tersebut pada kaki atau tangan yang terkilir.
|
D.
|
(4)
|
Panaskan semua bahan
dalam panci.
|
|
(6)
|
Oleskan ramuan
tersebut pada kaki atau tangan yang terkilir.
|
Perhatikan
kalimat petunjuk berikut!
Petunjuk Menginstal
Program Aplikasi Fisika
(1)
Jika
Proses instalasi selesai, klik tombol “Selesai” untuk mengakhiri proses
instalasi.
(2)
Tunggu
beberapa saat hingga muncul tampilan. Untuk melanjutkan, klik tombol “Lanjut”.
(3)
Masukkan
CD Fisika ke dalam CD-Drive
(4)
Tunggu
beberapa saat hingga proses instalasi selesai.
(5)
Selanjutnya
akan ditampilkan jendela persiapan untuk instalasi, Klik Install untuk
melanjutkan proses instalasi.
52.
Agar
menjadi petunjuk yang runtut, urutan yang tepat adalah ….
A.
(3),
(4), (1), (2), (5)
B.
(3),
(2), (5), (4), (1)
C.
(3),
(4), (5), (1), (2)
D.
(3),
(2), (4), (5), (1)
Bacalah ilustrasi berikut!
Dalam rangka Jumat
Sehat di SMP Kasih Ibu mengadakan acara gerak jalan, yang diikuti oleh seluruh
warga sekolah. Sebelum berangkat Kepala Sekolah memberikan sambutan pada cara
tersebut.
53.
Pembuka
pidato yang tepat berdasarkan ilustrasi tersebut adalah …
A. Terima kasih atas waktu yang disediakan untuk
saya. Pada kesempatan ini, saya akan menyampaikan kebutuhan sehat dan bugar.
Hidup sehat dan bugar sebenarnya dapat kita usahakan sendiri.
B. Semua orang menginginkan hidup sehat, setuju?
Manusia berusaha dengan segala macam cara demi menjaga kebugaran dan kesehatan
tubuhnya
C. Olah raga secara teratur dapat menjaga
kebugaran tubuh. Kita tidak perlu memilih olah raga yang mahal. Olah raga yang
murah dapat dilakukan setiap waktu.
D. Demikian yang dapat saya sampaikan. Semoga
dapat membawa manfaat bagi kita. Akhirnya saya mohon maaf dan terima kasih.
Perhatikan
teks pidato berikut ini !
Hari ini, kita berkumpul dalam rangka
memperingati hari ulang tahun ke-65
Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Dengan memperingati HUT
Kemerdekaan ini, berarti kita menikmati kebebasan dan kemerdekaan selama enam
puluh lima tahun.
( …)
54.
Bagian
penutup pidato tersebut yang tepat adalah ...
A.
Akhir
kata, marilah kita sambut HUT Kemerdekaan kita yang ke-65 tahun ini dengan
penuh semangat dan kegembiraan.
B.
Demikian
sambutan dari saya, semoga uraian saya bermanfaat bagi kita semua. Mohon maaf lahir dan batin, sekian terima kasih.
C.
Sebagai
penutup, marilah kita panjatkan doa bersama-sama, mudah-mudahan Allah
melimpahkan karunia bagi kita semua.
D.
Sekian
pidato yang bisa saya sampaikan, mudah-mudahan HUT Kemerdekaan kita dapat kita
peringati setiap saat.
Tema:
Hasil pembelajaran bahasa dengan model pembelajaran yang bervariatif.
55. Rumusan
masalah karya ilmiah yang tepat berdasarkan tema tersebut adalah ….
A. Bagaimana
meningkat pembelajaran bahasa dengan model yang
bervariatif.
B. Bagaimana hasil
meningkat dengan model pemebelajaran yang bervariatif.
C. Bagaimana model
pembelajaran yang bervariatif dlam pembelajaran bahasa.
D. Bagaimana
meningkatkan hasil pembelajaran bahasa dengan model pembelajaran yang
bervariatif.
Di kota-kota
besar lahan sangat berharga. Hampir setiap rumah tidak mamiliki halaman yang
luas. Halaman yang sempit dapat dimanfaatkan untuk tanaman obat keluarga.
Tanaman obat tidak memerlukan lahan yang
luas. Bahkan, tanman obat keluarga bisa ditanam di dalam pot.
56.
Saran yang tepat berdasarkan simpulan
karya ilmiah adalah….
A. Sebaiknya setiap
keluarga memanfaatkan halaman untuk menanam tanaman obat keluarga.
B. Seharusnya rumah
di kota besar memiliki halaman yang cukup luas untuk menanam tanaman obat.
C. Pemerintah harus
memperhatikan kebutuhan rumah masyarakat perkotaan agar layak huni.
D. Tanaman obat
keluarga merupakan kebutuhan setiap keluarga yang dapat ditanam di dalam pot.
Perhatikan
kalimat pengumuman berikut!
Bagi
para peserta penataran diharap berkumpul di aula!
57.
Kata yang harus dihilangkan agar menjadi
kalimat efektif adalah…
A.
Bagi dan diharap
B.
Para dan pesertan
C.
Peserta dan penataran
D.
Bagi dan para
Perhatikan
ilustrasi berikut!
Perseteruan antarpejabat negara menjadi tren di
Indonesia. KPK sama Polri saling menggugat pemimpin instutisi tersebut.
Gubernur DKI juga saling tuding-menuding dengan DPRD.
58. Diksi yang tidak tepat pada kalimat di atas adalah…
A. Sama, saling tuding-menuding
B. Antar, saling menggugat
C. Tren, institusi
D. Tren, sama
Perhatikan pantun berikut ini
Memakai cincin dari batu
Semangka di sawah dibelah dua
[…](1)
[…](2)
59.
Larik yang tepat untuk melengkapi pantun
tersebut adalah ….
A. (1)
Hidup ini harus saling membantu
(2) Supaya hidup lebih bermutu
B. (1)
Datang ke ladang membawa pedang
(2) Melihat rusa belang di dada
C. (1)
Jika tak pandai memakai waktu
(2) Maka sia-sialah hidupnya
D. (1)
Tiga ditambah empat tujuh
(2) Tujuh bilangan ganjil
Perhatikan
pantun berikut!
Kawanan
itik menginjak ijuk
Pulang ke kandang dengan induknya
Bukan adik hendak merajuk
Sungguh abang pandai menggoda
60. Pantun
di atas merupakan jawaban dari pantun berikut....
A.
Burung nuri burung belibis
Terbang ke sarang membawa umpan
Hati-hati berkata manis
Mohon
abang kata yang sopan
|
C. Anak angsa
terbangnya rendah
Hendak hinggap di batang kayu
Rasa hati enggan berpisah
Ingin berkata hatiku malu
|
B.
Pawai itik jalan berbaris
Menuju gerbang tanpa jendela
Duhai adik berparas manis
Bolehkah abang tahu namanya
|
D. Tiga kuntum
sungguhlah indah
Mekar satu sangat menawan
Mengapa dirimu berubah
Apakah ditinggal sahabat
|
Perhatikan kutipan puisi
berikut!
Kini, hatiku
tergores kesedihan
Ketika terucap
salam perpisahan
….
Air mataku tak
tersa berlinang
|
61. Larik bermajas yang tepat untuk melengkapi puisi adalah
....
A.
Langkahku gontai seraya meninggalkan
B.
Tak perlu disesal kan jadi kenangan
C.
Terbayang jarak kan menghadang
D.
Aku hanyut terbawa arus gelombang
Bacalah
kutipan drama berikut!
(1)Syafiah
|
:
|
Maaf ya, Ray
nanti malam aku sudah janjian sama Afi
|
(2)Rayhan
|
:
|
O,
ya? ya sudah gak apa-apa kok. Eh, tapi gomong-ngomong, kayaknya lagi seneng
nih?
|
(3)Syafiah
|
:
|
Iya,
Ray, aku memang lagi seneeeng banget. (sambil senyum-senyum)
|
(4)Rayhan
|
:
|
….
|
(5)Syafiah
|
:
|
Undian,
bukan. Aku seneng karena nilai raportku bagus dan ini berarti aku jadi
dibelikan sepeda oleh ayahku.
|
62. Dialog
yang tepat untuk melengkapi naskah drama tersebut adalah ….
A.
Jangan
suka berlebihan, orang senang itu wajar.
B.
Aduh,
Ika, aku juga lagi senang, sama denganmu.
C.
Aku
sudah menduga kalau saat ini kamu lagi senang, ya kan?
D.
Kenapa?
Ada apa? Memang kamu menang undian satu milyar, ya?
Suasana pos ronda masih sepi. Lampu 15 watt yang berada di tengahnya
sudah menyala sejak pukul 18.00. Sisa hujan yang baru beberapa saat
berhenti masih menetes di daun pisang. Suaranya mendominasi keadaan.
Madi :
(Datang menjinjing kentongan dan
senter) Tumben amat gini hari masih sepi.
Wahab :
[…] Di, kamu sudah datang?
Madi :
udah, Mas. Sepi sekali, ya?
Wahab : Maklum
habis hujan.
Madi : iya, hujan hari ini benar-benar
seharian.
|
63. Petunjuk
lakuan yang tepat untuk melengkapi kutipan naskah drama tersebut adalah ….
A.
Keluar
dari rumahnya
B.
Keluar
dari dalam pos ronda
C.
Muncul
dari balik pagar bambu
D.
Sambil
pergi meninggalkan pos
....
“Mulai besok, kau tak boleh
memancing lagi,” larang Opung.
Todo tercekat. “Kenapa Opung?”
“Itu tadi sebagai pertanda.”
“Pertanda apa?”
“Pertanda bahwa kau tak diizinkan
mengambil ikan di tempat itu.”
Todo manyun.
Buat apa dia mau liburan ke Pulau Samosir kalau tak diizinkan memancing ikan di
Danau
Toba?
....
64. Teks
drama yang sesuai dengan cerpen di atas adalah...
A. Opung : Kau suka memancing di sini, Todo?
Todo :
Suka
sekali, Opung.
Opung :
Besok
kamu boleh tidak memancing lagi di sini.
Todo : Mengapa, Opung?
Opung :
Pokoknya
tidak boleh.
B. Todo : Mengapa aku tidak boleh
memancing di sini?
Opung : Di sini ada
penunggunya.
Todo :
Opung
bohong...
Opung :
Sudahlah
pokoknya tidak boleh.
C. Opung :
Mulai
besok kau tak boleh memancing lagi.
Todo : Kenapa, Opung?
Opung :
Itu
tadi sebagai pertanda.
Todo :
Pertanda
apa?
Opung : Pertanda kau tak diizinkan
mengambil ikan di tempat itu. (Todo
manyun.)
D. Opung :
Kau
tak boleh lagi memancing di sini.
Todo :
Kenapa,
Opung?
Opung : Itu sebagai
bukti bahwa kamu dilarang memancing di sini. Sudahlah, kamu memang anak bandel.
(Todo manyun.)